Halaman

Minggu, 19 November 2017

Masakan Nabe

Nabe (鍋料理, Naberyouri, masakan panci) atau yang biasa hanya disebut Nabe, adalah sejenis masakan Jepang yang dimasak dan dihidangkan dalam panci. Dalam bahasa Jepang, nabe berarti panci. Nabe dimasak menggunakan panci atau wadah dari keramik bernama donabe, dan ketika matang, makanan dihidangkan di atas meja beserta pancinya. Panci diletakkan di atas kompor kecil atau plat pemanas yang ada di atas meja. Masakan nabe termasuk jenis masakan steamboat yang dihidangkan untuk beberapa orang sekaligus. Masakan diambil sendiri langsung dari pancinya. Musim yang berubah menjadi lebih dingin menjadikan orang Jepang bersama dengan sahabat ataupun keluarga mereka sering memakan makanan yang hangat, dan rata-rata mereka memakai nabe untuk masakan mereka. Sebelum zaman Edo, orang Jepang memiliki budaya makan “satu orang satu nampan”. Pada waktu itu, masakan nabe dihidangkan untuk lebih dari satu orang. Pada zaman Meiji, masakan nabe menjadi sangat populer, dan yang paling diminati adalah masakan nabe daging sapi yang disebut gyuunabe.
Terdapat berbagai macam jenis nabe. Berikut ini adalah beberapa jenis nabe yang ada di Jepang.
  1. Yosenabe, nabe berisi makanan laut dan sayur-sayuran, sedangkan bumbunya berbeda menurut daerahnya di Jepang.
  2. Yuudoufu (tahu rebus), nabe yang berisi tahu dan sayur-sayuran.
  3. Kamonabe (nabe bebek), nabe yang berisi daging bebek dan sayur-sayuran.
  4. Mizudaki, nabe berisi daging ayam dan sayur-sayuran.
  5. Chankonabe, nabe berisi berbagai jenis daging, dan biasanya merupakan makanan pesumo.
  6. Botan nabe, nabe berisi daging babi hutan.
  7. Tetchiri Nabe, nabe berisi ikan fugu.
  8. Mizorenabe, nabe berisi tahu dan parutan lobak.
Masakan nabe belakangan ini menjadi semakin populer dan mengalami perkembangan. Nabe kini tidak lagi berpatok pada masakan Jepang saja, tetapi masakan luar pun mulai diolah dengan menggunakan nabe. Seperti contohnya Jigae (chige), masakan nabe khas korea yang menggunakan kimchi, atau  Carbonara ala nabe, dan lain sebagainya.
Source : Japan Course (@ine0489k)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar